23 March 2011 |

Selamat Datang Firefox 4

Firefox Logo
Kini para pecinta browser Firefox dapat merasakan final release Firefox 4 sejak tanggal 22 Maret 2011. Untuk mengetahui sudah berapa banyak pengguna yang mengunduh Firefox 4, dapat kamu lihat disini, Firefox 4 Download Stats.

Beberapa perubahan dilakukan pada Firefox 4 antara lain pada disi user interfacenya. Perubahan tersebut meliputi fitur tabs on top (memiliki kemiripan dengan Opera), informasi dan notifikasi (memiliki kemiripan dengan Chrome), Firefox Sync, default theme serta tentunya mendukung HTML5 dan CSS3.

Saya sendiri merasa cukup nyaman dengan tampilan baru dari Firefox 4. Kombinasi yang apik dari perpaduan Opera dan Chrome ditambah kemampuan engine untuk me-render hasil lebih cepat dibandingkan versi terdahulunya.

Berikut ini adalah sedikit tampilan dari Firefox 4 beserta tampilan dari Opera dan Internet Explorer 9.

Firefox 4
Firefox 4


Opera 11.01


Internet Explorer 9


Tampilan Menu Firefox 4
Menu Opera yang mirip dengan menu pada browser Opera.

Tampilan Notifikasi Firefox 4
Tampilan notifikasi Firefox 4 yang mirip dengan yang dimiliki oleh Google Chrome.

Kamu dapat mengunduh Firefox 4 melalui link berikut ini, Download Firefox 4.

Apa komentarmu mengenai fitur-fitur baru pada Firefox 4?

No comments:

Post a Comment

 
© 2008- - AnggaRifandi
#Arsenal #London #TechStartup #WebAddict #GrowthHacker